NEWS UPDATE :  

Berita

SDIT IBNU ABBAS KEBUMEN # SHOLIH, MANDIRI, BERPRESTASI, PEDULI LINGKUNGAN

Semarak Idhul Adha SDIT Ibnu Abbas Kebumen

Semarak Idul Adha SDIT Ibnu Abbas Kebumen

 

Kamis, 15 Juli 2021, SDIT Ibnu Abbas mengadakan acara Semarak Idhul Adha yang diisi dengan dongeng untuk semua siswa dan siswi dari Kelas satu sampai enam. Kegiatan ini dimulai pukul 09.00 WIB, yang di pandu oleh ustad Wahyu Ngainul Fikri, S.Pd. guru Bahasa Arab di SDIT Ibnu Abbas, kemudian dibuka dengan bacaan basmallah bersama-sama dilanjutkan murojaah surat pendek yang dibawakan oleh Ananda Fatih Arruzain kelas 6 Hamzah bin Abdul Mutholib, kemudian di moderatori oleh ustad Didik Dwi Novianto, S.Pd. wali kelas IV Usman bin Affan.

Acara ini bertemakan "Meneladani Sifat Nabi Ibrahim As dan Nabi Ismail As serta mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari". Sdit Ibnu Abbas bekerjasama dengan Komunitas Persaudaraan Pencerita Muslim Indonesia (PPMI).

Pendongeng menyampaikan materinya melalui zoom, dan disambut baik oleh seluruh Siswa-Siswi Sdit Ibnu Abbas.

"Alhamdulillah, kita semua bisa mengikuti acara Semarak Idhul Adha meskipun secara virtual dan Insya Allah semangatnya tidak padam. Dengan kita menyelenggarakan acara ini yaitu salah satunya untuk memperingati Hari Besar Idhul Adha yang Insya Allah akan jatuh pada besok hari Selasa, 20 Juli 2021. Sebagai pelajaran untuk kita dan mengambil hikmahnya, dimana kita bisa meneladani Sifat Nabi Ibrahim a.s yang sangat taat kepada Allah SWT, dan Nabi Ismail a.s sebagai putra Nabi Ibrahim a.s yang sangat Sholih luar biasa". Ujar ustazah Khusnul Khotimah (Waka Bidang Kesiswaan) yang dalam hal ini mewakili sambutan Kepala Sekolah.

"Setelah acara ini, Insya Allah juga akan ada Launching Muttabaah Yaumiah atau Harian untuk siswa-siswi dan bisa berusaha untuk menjadi anak yang Sholih serta pribadi yang Sholih". Tambah ustazah Khusnul Khotimah.

Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh pihak yang mendukung atas terlaksananya acara ini, semoga kita senantiasa selalu diberikan Rahmat dan Ridho Allah SWT. Aamiin Ya Rabbal ‘alamiin. Ahmad Pujianto,S. Pd.I

Cari
Kontak Kami
Alamat :

Gg Kencana, RT01 RW06 Desa Jatimulyo, Kecamatan Alian, Kabupaten Kebumen

Telepon :

telp& WA 081328115920

Email :

sdit.ibnu.abbas.kebumen@gmail.com

Website :

sditibnuabbaskebumen.sch.id

Media Sosial :
PPDB 2024/2025
Peringatan HUT RI BDR