NEWS UPDATE :  

Berita

SDIT IBNU ABBAS KEBUMEN # SHOLIH, MANDIRI, BERPRESTASI, PEDULI LINGKUNGAN

Tarhib Ramadhan SDIT Ibnu Abbas1443H

TARHIB RAMADHAN SDIT IBNU ABBAS KEBUMEN

 

Jum’at, 1 April 2022 dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1443 H, SDIT Ibnu Abbas Kebumen menggelar acara pawai bersama dengan berjalan kaki di area komplek sekolah. Acara ini diikuti oleh semua peserta didik dari kelas satu sampai dengan enam beserta ustad/ustazah guru dan karyawan dengan penuh antusias.

Acara ini dibuka bersama peserta didik di halaman sekolah dengan baris yang rapi sesuai dengan kelasnya masing-masing. Kelas satu berada pada barisan paling depan disusul kelas berikutnya. Dalam acara tersebut peserta didik tampil dengan meriah menggunakan kostum serba putih dan bawahan hitam serta berpeci bagi ihwan. Kelas kecil memegang gagar mayang yang berwarna warni, sedangkan kelas besar membawa bermacam-macam poster menarik, untuk siswa kelas enam membawa banner bertuliskan Marhaban Yaa Ramadhan dengan baris memajang ke belakang. Ustazah Desita listyorini, S.P., S.Pd  menyiapkan peserta didik untuk berdo’a dan sebelum mengikuti arahan dari ustazah Chusnul Widianti, S.Si., S.Pd.. Dalam arahannya ustazah Chusnul menyampaikan semangat menyambut bulan suci ramadhan kepada peserta didik dan  pentingnya melakukan ibadah puasa di bulan ramadhan serta berpesan tentang adab yaitu untuk menjaga lisan, sikapnya selama pawai berlangsung.

Peserta didik sangat antusias dengan menyanyikan lagu ramadhan bersama-sama dan mulai pawai di belakang mobil pick up yang membawa sound dan dipandu ustad Didik Dwi Novianto, S.E., S.Pd dengan sangat meriah sebagai pemadu pawai keliling komplek sekolah yaitu area Kawedusan, Jatimulyo, Karangduwur, Perumahan RSS dan kembali lagi ke sekolah.

Pawai ini di sambut dengan senang hati oleh warga sekitar dengan pemberian kurma serta jadwal imsakiyah yang dipimpin oleh ustazah Yuni Hasnawati, S.Si., S.Pd. dibantu beberapa siswa akhwat kelas enam. Barisan yang paling belakang dari pawai ini adalah mobil ambulan dari Lazis Kebumen untuk memastikan peserta pawai dalam keadaan aman.

Harapannya dengan adanya pawai ini, peserta didik dapat menyambut bulan suci Ramadhan dengan penuh makna dan bersemangat menjalankan ibadah puasa. Setelah peserta didik sampai di sekolah kembali, mereka beristirahat di kelas masing-masing sambil menikmati sebungkus snack yang berisi makanan dan minuman dari sekolah dan ditutup dengan do’a sebelum pulang.

 

Humas

 

Cari
Kontak Kami
Alamat :

Gg Kencana, RT01 RW06 Desa Jatimulyo, Kecamatan Alian, Kabupaten Kebumen

Telepon :

telp& WA 081328115920

Email :

sdit.ibnu.abbas.kebumen@gmail.com

Website :

sditibnuabbaskebumen.sch.id

Media Sosial :
PPDB 2024/2025
Peringatan HUT RI BDR